PROFESI IT DAN PROFESIONALISME
Yovita Aderia Siallagan (222410101056)
Pada pertemuan ketiga tepat pada hari selasa tanggal 06 september 2022, saya mengikuti Mata Kuliah etika profesi dengan Bapak Fahrobby Adnan di Universitas Jember, saya banyak mempelajari hal baru terkait dengan profesi IT dan profesionalisme dimana ternyata dunia IT itu sangat luas serta saya mendapatkan hal baru tentang bagaimana pekerja yang profesional.
Profesi dan Profesional
Profesi >> panggilan atau sebutan yang membutuhkan keahlian khusus dan persiapan akademik yang panjang dan intensif.
Profesional employee >> seorang yang terlibat dalam pekerjaan dimana membutuhkan pengetahuan advance di bidang sains yang biasanya diperoleh melalui kursus intelektual khusus dan pendidikan di institusi pendidikan tinggi dan rumah sakit.
Apakah itu pekerja profesional?
>> seorang profesional berkaitan dengan pekerjaan yang membutuhkan pendidikan, pelatihan, atau keterampilan khusus.
>> seorang IT professional harus ditandai dengan penyesuaian terhadap etika dan standar teknis dari sebuah profesi.
>> mampu beradaptasi dan selalu meng-upgrade keterampilan dan pengetahuan baru.
Menetapkan Etika Profesional anda sendiri
>> seorang IT professional harus open minded terhadap teknologi baru.
>> membangun komunikasi dan hubungan yang baik di tempat kerja.
>>melaksanakan tugas dan fungsinya secara baik dan benar.
>>memahami berbagai standar etika professional di masing-masing bidang profesi.
Profesionalisme
>> menurut KBBI, profesionalisme adalah mutu, kualitas, dan tindak tanduk yang merupakan ciri suatu profesi atau orang yang profesional.
>> profesionalisme adalah kompetensi untuk melaksanakan tugas dan fungsinya secara baik dan benar dan juga komitmen dari para anggota dari sebuah profesi untuk meningkatkan kemampuan dari seorang karyawan.
Ciri- ciri profesionalisme di bidang TI
>> mempunyai keterampilan yang tinggi dalam suatu bidang serta kemahiran dalam menggunakan peralatan tertentu yang bersangkutan dengan bidang IT.
>> mempunyai ilmu dan pengalaman serta kecerdasan dalam menganalisis suatu masalah, peka terhadap situasi, dan cermat dalam mengambil keputusan.
>> mempunyai sikap berorientasi ke depan, sikap mandiri, dan menyimak atau menghargai pendapat orang lain.
Jenis-jenis profesi di bidang IT
>> software engineering
>> IT engineer
>> IT operational
>> IT management
>> data & business
Komentar
Posting Komentar